Selasa, 07 Juni 2011

Akhir cerita Urwah dan Afra'

Abu Bakar bin Dawud telah menceritakan kisah kematian Afra' panjang lebar dalam kitab al Zahrah. Dia berkata: "ketika Urwah bin Hizam menyingkir dr hadapan Afra' binti Iqal, dia meninggal dunia seorang diri tanpa ada yang mengetahuinya. Lantas ada segerombolan orang lewat mengetahui tentang kematiannya. Mereka menuju rumah Afra' dan salah seorang dari mereka berteriak dengan syair berikut,
'cobalah perhatikan wahai istana yang tertutup rapat
sungguh kami membawa kabar duka tentang kematian Urwah bin Hizam.

Afra' menjawabnya dengan syair,
"ingatlah wahai penunggang kuda, celakalah dirimu !
Apakah kabar kematian Urwah bin Hizam yg kamu bawa adalah benar ?

Gerombolan orang itupun menjawabnya dengan syair pula.
"benar, dia telah meninggalkan kita semta di sebuah daerah yang sangat jauh
dia akan tinggal disana, di sebuah tanah yang sangat keras.

Afra' menanggapi jawaban mereka dengan bait bait syair ratapan. Lantas dia meminta agar mereka mau memberitahukan dimana Urwah di kebumikan. Mereka memberi tahu tempatnya dan dia langsung menuju tempat tersebut. Ketika telah dekat dimakam Urwah, Afra' berkata: "aku ingin melampiaskan keinginan yang terpendam dalam diriku." Akhirnya rombongan itu membiarkan Afra' jatuh tertelungkup diatas makam Urwah. Mereka mendengarkan tangis yang sangat memilukan hati. Beberapa saat kemudian, tidak lagi terdengar suara tangis darinya. Setelah diperiksa, ternyata dia telah meninggal dunia dan di kuburkan di samping makam Urwah.

Minggu, 29 Mei 2011

Minggu, 10 April 2011

Khawarij dan syiah

Penggalan dialog Ibnu Abbas r.a dgn kaum kawarij.

Aku berkata[Ibnu Abbas] "sedangkan tentang pendapat kalian bahwa Ali berperang dan tidak mau menawan serta mengambil harta rampasan, lalu apakah kalian hendak menawan ibu kalian, Aisyah? Demi Allah, jk kalian berkata, "dia bukan ibu kami", berarti kalian tlh keluar dr islam. Demi Allah, jk kalian berkata,"kami boleh menawannya dan kami boleh berbuat apapun terhadap dirinya spt yg kami perbuat terhadap selainnya", berarti kalian tlh keluar dr islam. Dgn begitu kalian berada diantara 2 kesesatan. Sebab Allah Azza wa Jallah tlh berfirman, "nabi itu (hendaknya) lbh utama bg orang2 mu'min dr diri mereka sendiri dan istri2nya adl ibu mereka"

Kutanyakan kpd mereka, apakah kalian keluar dr hal ini?
"Benar," jawab mereka.

Sebenarnya, khawarij dan syiah tak jauh beda.
Yg satu musuh lapangan dan yg lain musuh dlm selimut.
Khawarij dan syiah sama2 musuh bg Ali r.a.

Senin, 21 Februari 2011

Bab 15. Mukjizat yang dilakukan Yesus pada pesta perkawinan, mengubah air menjadi anggur.

Ketika pesta Tabernakel semakin dekat, seorang kaya mengundang Yesus berikut murid muridnya dan ibunya pada sebuah acara perkawinan. Yesus kemudian berangkat dan ditengah tengah pesta berlangsung, mereka kehabisan anggur. Ibunya menegur Yesus: "mereka kehabisan anggur." Apa artinya itu bagiku, ibundaku?" Ibunya memerintahkan para pelayan untuk mematuhi apapun yang diperintahkan oleh Yesus. Ada enam guci untuk tempat air menurut tradisi Israel guna mensucikan diri mereka sebagai syarat melakukan ibadat. Yesus berkata: "Isilah guci guci ini dengan air." Para pelayan segera melaksanakan perintah tersebut. Yesus mengatakan kepada mereka: "Atas nama Tuhan, berilah minuman kepada mereka yang sedang berpesta." Selanjutnya, para pelayan memberitahukan peristiwa ajaib ini kepada tuan mereka, yang kemudian menegur mereka dengan ucapan: "Hai, pelayan pelayan tak berguna, mengapa kamu simpan anggur terbaik hingga saat ini?" Karena dia belum mengetahui semua yang telah diperbuat oleh Yesus. Para pelayan menjawab: "Tuanku, ada seorang Santa disini yang telah mengubah air menjadi anggur." Sang tuan rumah mengira para pelayannya dalam keadaan mabuk; tapi mereka yang duduk disekitar Yesus, telah menyaksikan semua yang telah terjadi, - Tuan rumah itu kemudian bangkit dari tempat duduknya dan memberi hormat kepadanya seraya mengucap: "Anda benar benar seorang suci, seorang Nabi yang diutus oleh Tuhan kepada kita semua!"

Peristiwa diatas, membuat murid murid Yesus percaya kepadanya dan banyak orang yang hadir, terbuka hati mereka sambil mengucap: "Puji Tuhan yang telah memberi rahmat kepada bangsa Israel dan mengunjungi rumah Yudah dengan penuh kasih, serta Maha Suci nama Nya."

Minggu, 20 Februari 2011

Bab. 14. Setelah berpuasa selama 40 hari, Yesus memilih 12 Apostle (Rasul).

Yesus menuruni gunung dan berjalan sendirian sepanjang malam, jauh memasuki wilayah Yordania dan berpuasa selama 40 hari 40 malam, tidak makan secuil makanan pun sepanjang siang dan malam, serta terus memohon dengan segala kerendahan hati kepada Tuhan agar menyelamatkan umatnya dimana dia diutus oleh Tuhan kepada mereka. Dan ketika puasa 40 hari telah berakhir, dia merasa sangat lapar. Kemudian, menampaklah setan di hadapannya dan menggodanya dengan banyak rayuan, tapi Yesus berhasil menepis godaan godaan itu dengan kekuatan firman Allah. Begitu setan berlalu, datanglag malaikat malaikat dan mengurus segala yang dibutuhkan oleh Yesus.

Yesus kemudian kembali ke Yerusalem dan mendapati penduduknya sangat bersuka cita (menyambut kedatangannya), mereka berdo'a untuknya dan mengharapkan agar sudi menginap dirumah mereka; karena ucapan ucapannya tidak seperti ucapan golongan literati, tapi mengandung kekuatan yang menggugah sehingga hati mereka menjadi sangat tersentuh.

Yesus menyadari betapa besar jumlah mereka yang mendengar suara hati mereka untuk menjalani kehidupan berdasarkan hukum Tuhan, kembali mendaki bukit dan menghabiskan seluruh malam bermunajat dan ketika harinya telah tiba, dia menuruni gunung dan memilih 12 orang, dia menyebut mereka sebagai sebagai rasul rasul (apostles), diantaranya adalah Yudas iscariot yang mati ditiang salib. Mereka adalah: Andreas dan saudaranya, Peter, yang berprofesi sebagai nelayan; Barnabas, yang menuliskan gospel ini bersama Matius, sang pengumpul pajak yang mengurusi penerimaan pajak; Yohanes dan James, putera putera Zabedee: Thaddaeus dan Yudas; Bartholomew dan Philip; James dan Yudas Iscariot, sang pengkhianat. Kepada mereka inilah Yesus mengungkapkan rahasia rahasia Ilahiah: tapi terhadap Yudas Iscariot, yesus memberinya tugas sebagai pembagi uang hadiah (pemberian dari orang orang yang bersimpati kepada Yesus, pent) tapi dia mencuri sepersepuluh dari setiap pemberian itu.

Kamis, 10 Februari 2011

*Injil Barnabas* Bab 8. Yesus diungsikan ke Mesir dan Herodes membantai bayi bayi tak berdosa.

Ketika Herodes menyadari bahwa para astrolog itu tidak ingin menemuinya, dia merasa dilecehkan, kemudian dia memutuskan untuk membunuh semua bayi yang baru lahir. Tapi, ketahuilah bahwa sementar Yoseph sedang tidur, malaikat menampakkan diri kepadanya dan berseru: "Cepatlah bangun dan larikan sang bayi beserta ibunya menuju Mesir, karena Herodes akan membunuhnya". Yoseph terbangun seketika dalam keadaan cemas dan bergegas membawa Maria beserta bayinya menuju Mesir dan mereka tinggal disana hingga hari kematian Herodes, yang meyakini bahwa dirinya dipermainkan oleh para astrolog, mengirim bala tentaranya untuk membunuh semua bayi yang baru lahir di Betlehem. Tentara tentara ini mematuhi perintah Herodes dengan membunuh semua bayi diseluruh wilayah Betlehem. Terbuktilah ramalan dari sang Nabi yang mengatakan: "Ratap tangis dan cucuran air mata berlangsung di Ramah. Rachel meratapi anak anaknya, tapi dia tidak beroleh penghiburan karena anak anaknya telah tiada."

Kamis, 27 Januari 2011

Hadits al kafi yg menyatakan bahwa Nabi saw bukanlah imam.

Bab 25. (136)-1.
Muhammad bin yahya drpd ahmad bin muhammad drpd al hasan bin mahbub drpd abdullah bin ghalib drpd jabir drpd abu Ja'far telah berkata, ' ketika turun ayat "suatu hari Kami panggil setiap umat dgn pemimpinnya(imamnya)"
mereka yg beragama islam telah berkata, ' wahai Rasulullah, tidakkah engkau seorang imam seluruh manusia ?
Rasul saw bersabda: aku adalah Rasulullah untuk semua manusia, tetapi akan ada selepasku para imam dari Allah dikalangan keluarga ku, mereka akan berada bersama orang banyak tetapi mereka mendustakan mereka. Mereka akan dizhalimi oleh para imam kafir lg sesat serta pengikut mereka.
Justru, siapa yg mengikuti mereka, membenarkan mereka maka dia golonganku dan bersamaku dan akan bertemu dgn ku. Siapa yg menzhalimi mereka,mendustakan mereka maka dia bukanlah golonganku dan aku bersih darinya.

Rabu, 26 Januari 2011

Nabi saw bukanlah imam.

Bab 25. (136)-1.
Muhammad bin yahya drpd ahmad bin muhammad drpd al hasan bin mahbub drpd abdullah bin ghalib drpd jabir drpd abu Ja'far telah berkata, ' ketika turun ayat "suatu hari Kami panggil setiap umat dgn pemimpinnya(imamnya)"
mereka yg beragama islam telah berkata, ' wahai Rasulullah, tidakkah engkau seorang imam seluruh manusia ?
Rasul saw bersabda: aku adalah Rasulullah untuk semua manusia, tetapi akan ada selepasku para imam dari Allah dikalangan keluarga ku, mereka akan berada bersama orang banyak tetapi mereka mendustakan mereka. Mereka akan dizhalimi oleh para imam kafir lg sesat serta pengikut mereka.
Justru, siapa yg mengikuti mereka, membenarkan mereka maka dia golonganku dan bersamaku dan akan bertemu dgn ku. Siapa yg menzhalimi mereka,mendustakan mereka maka dia bukanlah golonganku dan aku bersih darinya.

Jumat, 21 Januari 2011

mengikuti sunnah dan menjauhi bid'ah.

Abdurrahman bin Amr As Sulamy dan Hajar bin Hajar berkata: 'kami mendatangi Al Arbadh bin Sariyah, seseorang yg termasuk mereka yg diturunkan ayat, At Taubah:92.
Kami mengucapkan salam kepadanya lalu berkata, "kami hendak menemuimu hingga berulang kali agar dapat mengambil pelajaran"
Maka Arbadh berkata, 'suatu hari Nabi saw shalat subuh bersama kami. Kemudian beliau menghadap kearah kami dan memberikan nasihat yg amat mendalam, hingga banyak mata yg mengucurkan air mata dan hatipun bergetar karenanya.
Ada seseorang yg berkata, "wahai Rasulullah, sepertinya ini adl nasihat penutupan. Lalu apa yg hendak engkau sampaikan kpd kami ?"
beliau bersabda:

"Aku nasihatkan kalian agar bertaqwa kpd Allah, mendengar dan taat, sekalipun terhadap seorang(pemimpin) budak Habsyi. Sesungguhnya orang yg masih hidup sepeninggalku akan melihat pertentangan yg banyak. Maka hendaklah kalian berpegang kpd sunnahku dan sunnah Khulafa'ur Rasyidun yg mendapat petunjuk sesudahku.
Berpeganglah kepadanya dan gigitlah ia dengan gigi geraham. Jauhilah oleh kalian hal hal yang baru, karena setiap hal yang baru adalah bid'ah dan setiap bid'ah adalah kesesatan.