Jumat, 11 Juni 2010

Asbabun Nuzul QS 59:9

Dalam riwayat dikemukakan bahwa seorang laki laki menghadap Rasulullah saw dan berkata: "ya Rasulullah, saya lapar". Rasulullah meminta makanan dari istri istrinya, akan tetapi ternyata tak ada makanan sama sekali. Kemudian Rasulullah saw bersabda: "siapa diantara kalian yang bersedia memberi makan kepada tamu ini malam ini? Mudah mudahan Allah memberi rahmat kepadanya". Seorang Anshar menjawab: "saya ya Rasulullah". Ia pun pergi kepada istrinya dan berkata: "suguhkan makanan yang ada pada tamu Rasulullah". Istrinya menjawab: "Demi Allah tidak ada makanan kecuali sedikit untuk anak anak". Suaminya berkata: "bila mereka ingin makan, tidurkan mereka dan padamkan lampunya, biarkan kita menahan lapar pada malam ini". Istrinya melaksanakan apa yang diminta suaminya.

Esok harinya Rasulullah saw bersabda: "ALLAH kagum dan gembira karena perbuatan sahabat suami istri itu".

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berikan komentar anda, moga menjadi pelajaran buat saya